Minggu, 15 Maret 2015

Habiburrahman “Singgahi” STKIP PGRI Sumbar



Tingginya antusias mahasiswa mengikuti seminar nasional Habiburrahman yang akan diselenggarakan pada tanggal 25 maret 2015.



Atok Sumbar, Pangilun. Siapa sih yang tidak kenal dengan Habiburrahman El Shirazy seorang penyair, sutradara, dan novelis yang melahirkan karya-karya berprestasi, seperti ayat-ayat cinta, di atas sajadah cinta, dan ketika cinta bertasbih yang telah di filmkan. Seorang lulusan universitas Al-Azhar Kairo, akan mengijaki kaki di kampus STKIP PGRI Sumbar dengan seminar nasional yang akan empunya.

            Kedatangan beliau menyibukkan panitia Himapindo untuk mensukseskan acara. Antusias mahasiswa turut mensupport dengan terjualnya tiket.

            Kegiatan ini diketuai Zulhamri Nasmi dengan ujarnya” kegiatan ini penting, dengan dihadirkannya Habiburrahman, mahasiswa bisa tahu hubungan Sastra dan Religi terutama prodi Bahasa dan Sastra Indonesia.”

            Acara ini di sponsori Radio RI, Kartu IM3, PT. Semen Padang, dan beberapa pendukung dari kampus, dan selain khusus untuk jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Sumbar, juga dibuka untuk umum. Sampai berita ini diturunkan, saat ini masih dapat kita lihat penjualan tiket di stand-stand panitia seperti di sekretariat Himapindo dengan insert Rp50.000/orang.(nata). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar